Resep tahu memar berikut ini kudapat dari Detikfood. sedikit kumodif, terutama kusesuaikan dengan
ketersediaan bahan yang ada di rumah. Pada versi asli seharusnya menggunakan
udang, namun karena ga punya stok udang maka kuganti saja dengan teri medan
yang kugoreng dulu hingga kering agar ada sensasi renyah saat disantap :
“kriyuk!”. Kutambahkan pula irisan cabai
merah, supaya warna masakan lebih semarak dengan sedikit sensasi rasa pedas
yang menggoda……hmmmm….yummy !
(Dimodifikasi dari sumber resep : Detikfood )
Bahan :
- 300 gr tofu / tahu putih yang bagus, tiriskan
- 3 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 10 gr bawang bombay, cincang halus
- 3 buah cabai merah, iris (versi asli ga pakai)
- 50 gr udang kupas, iris halus (aku skip)
- 50 teri medan, goreng (versi asli ga pakai)
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm saus tomat botolan (atau sesuai selera)
- 1 sdm saus cabai botolan (atau sesuai selera)
- 100 ml air
- Merica bubuk, secukupnya
- Garam, secukupnya
- Gula pasir, secukupnya
- 1 sdm bawang merah goreng untuk taburan (versi asli ga pakai)
Cara membuat :
- Tekan - tekan tahu dengan garpu hingga agak memar
- Panaskan sedikit minyak di wajan datar. Masak tahu dalam wajan hingga agak kering. Angkat, tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga layu. Masukkan irisan cabai. Tumis hingga cabai layu.
- Masukkan udang (jika pakai), aduk hingga udang kemerahan dan agak kering
- Tambahkan bumbu dan air, didihkan.
- Masukkan tahu. Masak dan aduk hingga bumbu meresap.
- Angkat dan taburi teri medan & bawang merah goreng.
- Sajikan hangat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar