Senin, 19 Juli 2010

Ayam Bakar Kecap

Kemarin sebenarnya sudah masak menu ayam, yaitu Ayam Pop. Tetapi berhubung masih penasaran ingin mencoba resep ayam lain dengan teknik memasak sama seperti pada ayam pop (karena sudah terbukti hasilnya, daging ayam bisa empuk dan rasa bumbu bisa meresap ke dalam daging), alhasil ketemu ayam lagi deh hari ini : Ayam Bakar Kecap !

Kali ini resep diambil dari buku : Sajian Ayam paling disukai karangan : Ibu Aan Roswaty.

Yuk mariiii :)



AYAM BAKAR KECAP
Untuk : 4 porsi


Bahan :
1 ekor ayam, potong 4 bagian, cuci bersih, sisihkan
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
3 cm jahe, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 liter air kelapa (modifikasiku, kata Mbah Google sih supaya daging ayam lebih terasa legit dan gurih ya..betul begitu?? hehe)

Haluskan :
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
1 sdm air asam
Garam secukupnya
Gula putih secukupnya
Minyak secukupnya, untuk menumis

Bumbu Olesan :
2 sdm kecap manis
2 sdm saus tiram
3 siung bawang putih, cincang halus
2 sdm mentega untuk menumis

Cara Membuat : (pada bagian ini, aku melakukan sedikit modifikasi dari resep aslinya *halah, gaya bahasanya seperti Chef Profesional aja yaa...hihihi*)
1. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam, serai, jahe dan lengkuas. Aduk dan tumis kembali hingga harum.
2. Sementara itu siapkan panci tekan (pressure cooker). Masukkan ayam dan air kelapa (versi asli ga pake air kelapa). Tambahkan tumisan bumbu. Nyalakan api, tunggu hingga panci tekan mendesis, dan masak kurleb 15 menit saja dari saat mendesis. Matikan api.
3. Bumbu olesan : panaskan mentega, masukkan bawang putih, tumis hingga harum. Masukkan kecap manis, saus tiram, aduk hingga mendidih, angkat.
4. Bakar ayam di atas bara api atau Grill Pan sambil diolesi dengan bumbu olesan secara bolak – balik hingga bumbu meresap dan ayam matang, angkat.
5. Sajikan panas dengan nasi putih dan lalap sambal.

Selamat mencoba ......

Tidak ada komentar: