Jumat, 23 Juli 2010

Sup Tofu Kacang Polong

Sewaktu melihat – lihat Tabloid Nyata edisi lawas : 1 Mei 2010, tiba – tiba aja tertarik dengan resep Sup Tofu Suun berikut :


Bahan:
200 gr fillet ayam, cincang kasar
Air 1250 ml
Tahu sutera 500 g, potong – potong
Suun kering 75 g, potong, seduh air panas hingga lunak, tiriskan
Telur ayam 2 butir, kocok rata
Kaldu bubuk 1 sdt
Merica bubuk 1 sdt
Kecap asin 2 sdm
Garam 1 sdt
Wortel 1 buah, kupas, iris sesuai selera
Minyak goreng 2 sdm
Bawang putih, 4 siung, cincang
Jahe 1 cm, cincang
Minyak wijen 2 sdt


Cara membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.
2. Tuangkan air, didihkan. Masukkan merica, kecap asin, kaldu bubuk dan garam. Aduk rata.
3. Tambahkan wortel, suun dan tofu, masak kembali hingga wortel lunak.
4. Tuangkan telur kocok sambil diaduk hingga muncul serabut halus, aduk, didihkan. Masukkan minyak wijen. Taburi daun bawang
5. Sajikan hangat.



Berhubung tidak semua bahan tersedia, akhirnya aku sedikit modifikasi resep terutama di bagian bahan – bahan (baca : memanfaatkan bahan yang ada.com...hehehe). Jadilah Sup Tofu Suun berubah menjadi SUP TOFU KACANG POLONG ala DapurCalista seperti berikut ini :

Bahan :
2 buah sosis ayam, potong bulat
Kacang polong, bisa frozen atau kalengan
700 ml air
1 bungkus tahu sutera 160 g, potong – potong
Merica bubuk 1 sdt
Garam
Wortel 1 buah, kupas, iris serong atau sesuai selera
Minyak goreng 2 sdm
Bawang putih 4 siung, cincang
½ buah bawang bombay, cincang kasar
1 batang daun bawang
Minyak wijen 2 sdt

Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih & bawang bombay hingga harum. Masukkan daging sosis. Aduk rata.
2. Tuangkan air, didihkan. Masukkan merica dan garam, aduk rata kembali.
3. Tambahkan wortel, kacang polong, dan tofu. Masak kembali hingga wortel lunak.
4. Masukkan minyek wijen, aduk rata. Taburi daun bawang.
5. Sajikan hangat

Tidak ada komentar: