Hehehe....pasti Pembaca udah sering buat menu satu ini y ? Tapi bagi yang belum pernah dan ingin coba membuatnya silakan yuk disimak resepnya :)
Mari deh.....
SAYUR ASEM
Bahan :
- 1 1/2 liter air
- 2 bonggol jagung, potong2
- 200 gr nangka muda, potong2
- 100 gr melinjo
- 100 gr kacang tanah (rebus dulu hingga matang, buang airnya, angkat dan sisihkan)
- 7 batang kacang panjang, potong 3 cm
- 50 gr daun melinjo
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- Asam jawa 1 sdm cairkan dengan 5 sdm air hangat, lalu ambil airnya saja 1 sdm (sesuai selera)
Haluskan :
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
4 cabe merah (boleh ditambah jika suka agak pedas, kebetulan Papa Calista sih tidak suka pedas)
4 butir kemiri
1 sdt garam
Sedikit gula (sebagai penyeimbang rasa, pengganti bumbu penyedap)
Cara :
- Rebus air hingga mendidih. Masukkan bumbu halus, jagung, melinjo, dan nangka. Masak hingga matang. Masukkan daun salam, lengkuas dan air asam.
- Masukkan kacang panjang, daun melinjo, dan kacang tanah. Aduk hingga masak. Tes rasa.
- Angkat & sajikan deh :)
Kalo suka bisa juga sih ditambah dengan tetelan daging sapi kira2 1/4 kg aja. Daging tetelan direbus dulu hingga empuk. Setelah empuk, baru deh masukkan bumbu halus dan aneka sayuran :) Dijamin sayur asemnya jadi tambah enyyyaaak karena ada tambahan rasa gurih dari kaldu sapinya :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar