Masih berkisar olahan tahu dan tempe nih Pembaca......hehe...
Pada posting sebelumnya, tahu dan tempe dibumbu bacem. Nah, mumpung masih ada sisa beberapa potong tahu dan tempe di kulkas, sebelum busuk yuk sekarang dibuat bumbu bali aja :)
Resep ini didapat dari buku menu Sehat & Lezat Sebulan untuk Golongan Darah O (Budi Sutomo, SPd & dr. Yoanita Ristyaningrum) dengan judul asli Tempe Bumbu Bali. Seperti biasa, dimodifikasi sedikit ya sesuai selera keluarga Calista :)
Langsung aja ya....
Bahan :
5 buah tempe, potong - potong dadu, goreng 1/2 matang
5 buah tahu, potong - potong dadu, goreng 1/2 matang
60 ml air
4 sdm minyak goreng
Bumbu :
2 lembar daun jeruk (versi asli hanya 1 lembar)
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdm, air asam jawa
1/2 sdm gula merah, iris halus
1 sdt garam halus (sesuai selera)
1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan (versi asli ga pake)
Haluskan :
6 buah cabe merah (versi Calista dibuang dulu bijinya)
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt terasi goreng
4 butir kemiri, sangrai dulu
Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis semua bumbu halus hingga harum. Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, serai, air asam jawa, gula merah dan garam halus. Aduk rata.
2. Masukkan potongan tempe dan tahu. Tuang air, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan air habis. Angkat. Tuang ke piranti saji. Hidangkan hangat.
Pada posting sebelumnya, tahu dan tempe dibumbu bacem. Nah, mumpung masih ada sisa beberapa potong tahu dan tempe di kulkas, sebelum busuk yuk sekarang dibuat bumbu bali aja :)
Resep ini didapat dari buku menu Sehat & Lezat Sebulan untuk Golongan Darah O (Budi Sutomo, SPd & dr. Yoanita Ristyaningrum) dengan judul asli Tempe Bumbu Bali. Seperti biasa, dimodifikasi sedikit ya sesuai selera keluarga Calista :)
Langsung aja ya....
Bahan :
5 buah tempe, potong - potong dadu, goreng 1/2 matang
5 buah tahu, potong - potong dadu, goreng 1/2 matang
60 ml air
4 sdm minyak goreng
Bumbu :
2 lembar daun jeruk (versi asli hanya 1 lembar)
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdm, air asam jawa
1/2 sdm gula merah, iris halus
1 sdt garam halus (sesuai selera)
1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan (versi asli ga pake)
Haluskan :
6 buah cabe merah (versi Calista dibuang dulu bijinya)
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt terasi goreng
4 butir kemiri, sangrai dulu
Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis semua bumbu halus hingga harum. Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, serai, air asam jawa, gula merah dan garam halus. Aduk rata.
2. Masukkan potongan tempe dan tahu. Tuang air, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan air habis. Angkat. Tuang ke piranti saji. Hidangkan hangat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar